Macam-macam Cara Menghafal Al-Quran
Berikut ini adalah cara-cara atau metode menghafal Al-Quran, diantaranya: A. Metode Efektif Macam-macam Cara Menghafal Al-Qur’an Saat ini sudah banyak hafizh yang membukukan pengalaman menghafal mereka. Ada juga tulisan-tulisan tentang metode untuk acuan dan panduan bagi para santri dan mahasiswa, seperti di Madrasatul Quran Tebu Ireng Jombang, PTIQ (Perguruan Tinggi Ilmu Al-Qur’an) Jakarta dan IIQ (Institut Ilmu Al-Qur’an) Jakarta. Dalam hal cara atau metode menghafal Al-Qur’an yang efektif berlaku keberagaman, bukan keseragaman. Maksudnya, antara satu dan lain orang berlaku metode yang tidak sama, tergantung pada karakter, daya serap dan daya ingat masing-masing. Metode yang terbukti jitu bagi seseorang belum tentu jitu pula bagi orang lain. Berkaitan dengan ini, ada orang-orang yang dapat menemukan sendiri metode yang tepat bagi mereka. Tetapi tak sedikit pula orang yang bingung dan perlu menimba pengalaman orang lain serta bim- bi- ngan guru untuk sampai pada metode